Social Icons

Pages

Jumat, 22 Juli 2011

Acer Aspire 4520 - Suara Tidak Bisa Keluar


Kemarin sekitar seminggu yang lalu dapat job servisan laptop Acer Aspire 4520, tidak tanggung-tanggung dapat 2 job servisan laptop sekaligus. Kedua laptop tersebut saya instal Windows XP atas permintaan yang empunya laptop, tidak ada kenaehan terjadi pada saat instal Windows XP. Justru keanehan terjadi saat menginstal driver audionya, semua driver dari mulai VGA sampai Touchpad berjalan normal, cuma audionya aja yang tidak bisa keluar. So, apakah masalahnya???

Inilah beberapa keanehan yang terjadi pada Audio Driver di Acer Aspire 4520:

1. Beberapa kali gagal instal Audio Driver, padahal driver-nya saya download langsung dari situs resmi Acer.
2. Setelah itu, saya coba download dari situs lain, tapi ternyata sama saja tidak tepat dengan drivernya.

So...gimana solusinya???

Oke..berdasarkan pengalaman saya, ternyata Realtek HD Audio driver yang berasal dari Acer Aspire 4520 tidak dapat bekerja meskipun hasil instalasinya berjalan dengan baik. Untuk itu anda perlu mendownload Realtek HD Audio driver ini.

Jika anda sudah mendownload driver di atas, maka ikuti langkah-langkah berikut:

1. Jika sebelumnya Audio Drivernya sudah diinstal, maka uninstal Audio Drivernya terlebih dahulu.
2. Buka Control Panel - Add/Remove Program, hapus Audio Drivernya.
3. Setelah menguninstall Audio Driver, Buka Device Manager dan cari Driver UAA Bus Microsoft untuk High Definition Audio, Nonaktifkan dan kemudian hapus. Anda tidak akan dapat menghapus perangkat ini jika Anda tidak akan menonaktifkan terlebih dahulu.


4. Setelah itu, instal Audio Drivernya yang sudah di download tadi, lalu restart laptopnya.
5. Selesai.


Sebagai tambahan saja, Acer Aspire 4520 ini terbilang sering rusak karena panas yang berlebihan. Maklumlah laptop ini menggunakan Processor AMD yang menimbulkan panas yang berlebihan. untul itu, saya sarankan untuk menggunakan kipas untuk mengurangi panas saat digunakan.


Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar